Breaking News

Kampanye Calon Anggota DPR RI Dr. Muh. Aras di Takalala Disambut Meriah Ratusan Warga


Palapainfo.com, Soppeng -- Kampanye Calon Anggota DPR RI Dr. H. Muh. Aras, S.Pd., M.M., di Takalala Kelurahan Tettikenrarae Kecamatan Marioriwawo Kabupaten Soppeng ldi halaman rumah Pammu, Selasa, 25 Desember 2023.

Kampanye Ketua DPP PPP ini memaparkan sejumlah  programnyanya. Sebagai Anggota MPR/DPR RI Fraksi PPP hasil Pemilu 2024, sejumlah program aspirasinya sudah dinikmati warga Kecamatan Marioriwawo.

Program tersebut di antaranya, Bedah Rumah atau Bantuan Stimulan Perumahan Swadaya (BSPS), Pembangunan Saluran Irigasi atau Program Percepatan Pembangunan Tata Guna Air Irigasi (P3 TGAI), Beasiswa atau Program Indonesia Pintar (PIP) dan beberapa program aspirasi lainnya.

Di Kabupaten Soppeng ini sejak dilantik menjadi Anggota DPR RI, Dr. Muh. Aras menyebut jika dirinya sudah menggelontorkan Anggaran sedikitnya 3 ribu bedah rumah. Meski saat kampanye Pemilu 2019 lalu dirinya tidak menjanjikan apa-apa. Di Sulsel, sambungnya, sudah 7 ribuan bedah rumah dikucurkan melalui APBN dari program aspirasinya.

Baginya, tak perlu janji muluk-muluk, nanti tidak dapat dipenuhi. Makanya kata dia, dalam kampanye ini hanya disampaikan yang realistis dapat diperjuangkan untuk diloloskan masuk dalam APBN.

Terdengar dari warga yang hadir kalau Anggota DPR RI kita Aji Aras, pantas dijuluki Bapak Bedah Rumah. Tak hanya itu, Ketua Umum Pengprov PTMSI Sulsel ini tidak salah jika banyak orang mengatakan Aji Aras itu, Bapak Pembangunan Jembatan. Tak perlu banyak embel-embelnya, lihat saja buktinya, Jembatan Gantung Sahara (Sahabat Aji Aras) di Barang, Jembatan Gantung Aji Aras di Barae-Goarie.

Mengakhiri kampanyenya, 4 warga terpilih mendapatkan hadiah dari Aji Aras dengan menjawab beberapa pertanyaannya, salah satunya, atas nama Hiyya. 

Dalam kampanye itu, tampak  Tim Pemenangan Aji Aras di Kabupaten Soppeng di lokasi kampanye, Musmuliadi dan kawan-kawan sebelum kedatangan Caleg DPR RI tersebut sudah mempersiapkan segala sesuatunya hingga kampanye berakhir berjalan dengan lancar, aman dan tertib. (usman)


Tidak ada komentar