Breaking News

Dr. Muh. Aras Sosialisasi Empat Pilar MPR di Barru

Anggota MPR/DPR RI Fraksi PPP, Dr. H. Muh. Aras, S.Pd., M.M. (foto dokumen TAA MPR/DPR RI)


Laporan: Alimuddin


Palapainfo.com, Makassar -- Empat Pilar MPR, awalnya dinamakan Empat Pilar Berbangsa dan Bernegara.


Perubahan tersebut adalah perintah Mahkamah Konstitusi (MK). Dalam putusan yang dikeluarkan pada April 2014, MK melarang MPR menggunakan frasa Empat Pilar Berbangsa dan Bernegara. Karena itu MPR mengubah istilah Sosialisasi Empat Pilar Berbangsa dan Bernegara menjadi Sosialisasi Empat Pilar MPR RI.


Hal tersebut disampaikan Anggota DPR/MPR RI Fraksi PPP Dr. H. Muh. Aras, S.Pd., M.M. di hadapan ratusan peserta Sosialisasi Empat Pilar MPR di Pekkae Kabupaten Barru, Rabu, 19 Juni 2024, Pukul 09.00 WITA sampai selesai.


MPR RI, sebagai lembaga negara, lanjut Dr. Muh. Aras dalam paparannya, terus mensosialisasikan Empat Pilar kehidupan bermasyarakat yaitu Pancasila, UUD tahun 1945, NKRI (sebagai bentuk negara dan Bhineka Tunggal Ika sebagai semboyan negara). Dengan diadakannya sosialisasi tersebut diharapkan menghidupkan kembali nilai-nilai perjuangan dan rasa nasionalisme sesuai semangat proklamasi kemerdekaan RI tahun 1945. 

 

Menurutnya, sosialisasi ini dilandaskan pada cita-cita negara Indonesia, salah satunya adalah untuk mencerdaskan kehidupan bangsa. Atas dasar itulah sosialisasi menjadi begitu penting. Karena melalui kegiatan ini dapat membentuk manusia Indonesia yang berkualitas, maju, unggul, berakhlak mulia dan berdaya saing tinggi sebagai modal utama dalam pembangunan bangsa.


“Pemahaman dan implementasi terhadap nilai-nilai yang terkandung dalam empat pilar negara harus selalu ditumbuh kembangkan. Untuk mewujudkan cita-cita masa depan Indonesia yang lebih baik menuju masyarakat yang sejahtera, adil, makmur serta menjadi negara yang berdaulat dan bermartabat,” harap Ketua DPP PPP yang juga Anggota Komisi V DPR RI ini.


Sebelumnya, Anggota MPR RI Fraksi PPP, Dr. H.Muh. Aras, S.Pd., M.M. ini, secara resmi membuka Sosialisasi Empat Pilar MPR yang diselenggarakan itu.


Sosialisasi ini dipandu Tenaga Ahli DPR RI, Hamka Anas, S.Pd.I., M.Pd.I., sebagai MC (Master of Ceremony). Selain Dr. Muh. Aras, Dr. Awal, dosen di salah satu Perguruan Tinggi di Watampone, sebagai narasumber. Dalam paparannya, Dr. Awal lebih banyak memaparkan dengan mengintegrasikan prilaku kehidupan sehari-hari yang senapas dengan kehidupan adat istiadat dan menjadi kekayaan budaya dalam kehidupan berbangsa dan bernegara.


Narasumber ini terlihat sangat lihai mengulas butir-butir Pancasila, membuat peserta sosialisasi lebih banyak perhatian yerhadap paparan Dr. Awal.


Selain Hamka Anas dan Dr. Awal, beberapa personal Tim Sahabat Aras hadir juga sebagai rombongan Anggota DPR RI tersebut di acara Sosialisasi Empat Pilar MPR itu.


Pada sesi tanya jawab, Hamka Anas selaku MC memberikan kesempatan kepada peserta untuk menyampaikan pertanyaan kepada Narasumber.


Dihadapan ratusan peserta sosialisasi, termasuk Tokoh Masyarakat, Tokoh Agama, Tokoh Wanita dan Tokoh Pemuda, Dr. Muh. Aras dan Dr. Awal secara bergantian tampil memberikan jawaban atas beberapa pertanyaan yang telah diajukan peserta.


Acara ditutup dengan do'a, dipimpin Hamka Anas.


Tidak ada komentar