Breaking News

Operasi Ketupat 2025 Dimulai, Polres Soppeng Jamin Keamanan Lebaran



Laporan : Kharisma Nur


SOPPENG, PALAPAINFO.COM - Polres Soppeng menggelar Operasi Kepolisian Terpusat dengan sandi "Ketupat 2025" untuk menjamin keamanan dan ketertiban masyarakat selama perayaan Idul Fitri 1446 H di wilayah Kecamatan Lilirilau, Kabupaten Soppeng. Operasi ini dimulai pada Rabu, 26 Maret 2025.


IPTU Asep Sibli, Kapospam Operasi Ketupat 2025, memimpin langsung kegiatan pengamanan ini. IPDA Basri, Wakapospam, turut serta dalam memastikan situasi kamtibmas kondusif di wilayah Lilirilau.


"Kami telah mempersiapkan diri secara matang untuk mengamankan perayaan Idul Fitri 2025. Patroli intensif dan pengawasan di titik-titik rawan akan kami lakukan," ujar IPTU Asep Sibli.


Kapolres Soppeng, AKBP Aditya Pradana, S.I.K., M.I.K., menegaskan bahwa operasi ini merupakan wujud komitmen Polres Soppeng dalam menciptakan rasa aman bagi masyarakat Lilirilau.


"Kami berupaya maksimal agar masyarakat dapat merayakan Idul Fitri dengan aman dan damai. Kehadiran personel gabungan di lapangan diharapkan dapat mencegah potensi gangguan kamtibmas," kata Kapolres Soppeng.


Dalam operasi ini, Polres Soppeng mengerahkan personel gabungan yang terdiri dari:


 * 7 personel Polres Soppeng
 * 1 personel Kodim 1423 Soppeng
 * 3 personel Dinas Perhubungan Kabupaten Soppeng
 * 3 personel PSC Soppeng
 * 2 personel Satpol PP Kabupaten Soppeng.



Tidak ada komentar